Episode 4: Puncak Sukacita

Hari keempat telah tiba! Wah, ada yang baru, nih, di hari keempat. Tebak yuk. Inisialnya outbond. Hohoho. Tidak jadi inisial, deh. Emang apa yang spesial dari outbond MOM Story 23 ini? Mari simak artikel berikut!

Tanggal 15 Juli 2023 merupakan satu-satunya hari tanpa materi, sepenuhnya bermain-main. Adik-adik ditemani oleh kakak-kakak sie gim di 9 pos, murid-murid baru berpindah dari satu tempat ke tempat lain untuk menyelesaikan permainan yang telah disiapkan. Bahkan, ada dua tempat yang berbasah-basahan karena media bermainnya menggunakan air. Terdengar seru, bukan? Tawa sudah memenuhi wajah baik murid maupun panitia hari ini. Tentu saja, setelah bermain di setiap pos, para bocil diberikan pertanyaan mengenai refleksi atas apa yang bisa dipelajari dari gim itu.

Setelah semua kelompok berkesempatan bermain di semua pos, murid-murid membersihkan dan berbenah diri sedangkan para kakak panitia ada yang juga membersihkan diri dan ada yang membereskan pos-pos yang tadi digunakan. Selanjutnya, adik-adik masuk dalam sesi ibadat terpimpin. Sesi ini digunakan sebagai proses pengendapan tentang apa yang telah mereka peroleh selama 4 hari bersama ini. Lalu, kegiatan dilanjutkan dengan makan siang, di mana murid dan panitia makan dengan lahap sangking terkurasnya energi mereka. Nah, saat makan siang berlangsung, bazar yang diadakan panitia pun laris manis sebab menu yang disediakan selalu bervariasi dan berganti setiap hari.

Bel berbunyi! Wah, waktunya pulang, nih. Hari yang menyenangkan justru berakhir lebih cepat. Sampai jumpa di hari terakhir, teman-teman!

Penulis:

Cheerly Tannia Hartono Kelas XII MIPA

Nathanael Noah P. Kelas XII MIPA

Hildegardis Raras Pramudita. Kelas XI MIPA

Foto:

Marcelina Keisya Putri Kelas XII MIPA

Arum Dewi Hapsari Kelas XII MIPA Alfred Aurelio Kelas XII IPS