Selasa (27/3/18) – Drama merupakan komposisi syair atau prosa yang diharapkan dapat menggambarkan kehidupan dan watak melalui tingkah laku (peran) atau dialog yang dipentaskan (KBBI, 2016). Materi khusus untuk drama di SMAK Santo Paulus dipelajari saat kelas XI. Hari ini, saat pelajaran Bahasa Indonesia, kelas XIA2 diajarkan untuk membuat naskah drama dari kehidupan sehari-hari dan mempraktekkannya dengan intonasi dan ekspresi yang sesuai. Kelas dengan pembimbing Bapak Ujang Sarwono ini dibagi menjadi 16 kelompok yang setiap kelompoknya terdiri dari 2 orang saja. Drama yang ditampilkan secara sederhana karena tidak memerlukan properti yang lengkap tersebut dinilai dan dicatat sebagai nilai psikomotor. Tetap semangat dalam mempelajari karya sastra Indonesia, kawan! (Jessica Stephanie Wijaya/ XIA2)